Sistem Kendali Jarak Jauh Berbasis Mikrokontroler AVR ATmega 8535 di Pabrik Kelapa Sawit
Kata Kunci:
Sistem Kendali Jarak Jauh, AVR AT ATmega 8535, USB to Serial.Abstrak
Perkembangan teknologi otomasi sudah mulai diterapkan di lingkungan industri perkelapasawitan secara menyeluruh. Keberadaan Pabrik Kelapa Sawit saat ini, merupakan kendala tersendiri dalam hal pemantauan terhadap operasionalnya. Proses kerja yang sangat bergantung pada performa setiap pekerja, menyebabkan tingkat variabilitas dalam pekerjaan sangat tinggi. Perlunya sistem monitoring terhadap kinerja pengolahan yang sedang berjalan secara real time, sangat mendukung tercapainya parameter dan standar-standar yang ditetapkan pada Pabrik Kelapa Sawit. Seorang supervisor sangat membutuhkan sebuah sistem monitoring yang mampu berfungsi sebagai sistem kendali untuk dapat mengakses kinerja pabrik dari jarak jauh, sehingga ia dapat memantau kinerja setiap mesin yang jumlahnya sangat banyak dan tempatnya berjauhan dengan area yang cukup luas, serta mampu dimonitor dan dikendalikan secara cepat dari satu lokasi yang sama. Pada penelitian ini akan diaplikasikan microkontroller AVR ATmega 8535 sebagai pengendali objek peralatan yang dapat dikontrol dari jarak jauh. Dengan menggunankan interface USB to Serial Converter serta perangkat Laptop dan Gadget yang terkoneksi dengan internet, supervisor akan dapat memonitor dan mengontrol operasional sebuah objek peralatan. Pemanfaatan AVR ATmega 8535 sangat memungkinkan dikembangkan untuk sistem kendali yang lebih komplek. Visualisasi untuk sistem kendali yang lebih menarik dan mudah diterima oleh penggunanya dengan memanfaatkan perangkat lunak Delphi 7.