Mengetahui Kualitas Briket Cangkang Kelapa Sawit Menggunakan Perekat Arpus sebagai Energi Alternatif
Kata Kunci:
Biomassa, Cangkang Kelapa Sawit, Arpus.Abstrak
Biomassa cangkang kelapa sawit memiliki jumlah yang sangat banyak. Hal ini dapat kita jumpai pada industri pengolahan buah sawit menjadi minyak sawit, 60% cangkang sawit dihasilkan dalam setiap proses pembuatan minyak sawit. Dengan jumlah yang cukup banyak itu sehingga cangkang kelapa sawit dapat dijadikan sebagai sumber energi yang dapat dimanfaatkan sehari-hari. Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan kualitas briket arang cangkang kelapa sawit dengan kualitas briket dari Standar Nasional Indonesia. Pembuatan briket pada penelitian kali ini menggunakan metode kompaksi rendah dengan menggunakan bahan pengikat. Bahan pengikat yang digunakan dalam pembuatan briket ini adalah menggunakan arpus. Beberapa hal yang menjadi parameter penilaian antara lain nilai kalor, kadar air, kadar abu dan waktu pembakaran. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai kalor yang dihasilkan 6.366 kkal/kg, kadar air yang dihasilkan 5,5%, kadar abu yang dihasilkan 7,11%, dan waktu bakar selama 92,3 menit. Kualitas nilai yang dihasilkan oleh briket arang cangkang kelapa sawit menggunakan bahan bakar arpus mimiliki nilai kualitas yang lebih baik dari Standar Nasional Indonesia (SNI No.1/6235/2000).