Aplikasi Janjang Kosong Hasil Proses Pabrik Kelapa Sawit sebagai Pengganti Pupuk Anorganik MOP di Areal Tanaman Kelapa Sawit Belum Menghasilkan
Kata Kunci:
Janjang kosong, Dekomposisi, Unsur Hara.Abstrak
Janjangan kosong merupakan limbah dengan volume yang paling banyak dari proses pengolahan Tandan Buah Segar (TBS) pada pabrik Kelapa Sawit, mencapai 23% dari TBS yang diolah. Dalam satu ton janjang kosong mempunyai kandungan unsur nitrogen 3,6 kg, phosphat 0.9 kg, kalium 11 kg dan magnesium 1,4 kg. Dekomposisi Kandungan Unsur Hara Dalam Janjangan Kosong yaitu Nitrogen (N) 205 hari, Fosfat (P) 85 hari, Kalium (K) 25 hari, dan Magnesium (Mg) 115 hari. Dosis Aplikasi Janjang Kosong Di lapangan 25 ton/ha/tahun atau 175 kg/pokok. Pengaplikasian janjang kosong dapat menggantikan pupuk muriate of potash (MOP) pada pupuk anorganik. Kajian ini bertujuan untuk mengetahui fungsi dan kegunaan janjang kosong, mengetahui peran penting dan tujuan aplikasi janjang kosong serta teknik pengaplikasiannya. Aplikasi janjang kosong dapat meningkatkan proses dekomposisi sehingga kandungan fisik, biologi, dan kimia pada tanah meningkat. Dosis pada pupuk yang terkandung dalam 175 kg janjang kosong/pokok adalah 3,2 kg muriate of potash (MOP) sehingga kandungan dosis muriate of potash (MOP) pada janjang kosong sudah mencukupi sehingga muriate of potash (MOP) anorganik tidak perlu lagi diaplikasikan.