Strategi Pengadaan Fresh Fruit Bunch (FFB) dengan Analisis Strengths, Weaknesses, Opportunities, and Threats (SWOT) (Studi kasus di PT Cisadane Sawit Raya)

Penulis

  • Sulistyanto . Politeknik Kelapa Sawit Citra Widya Edukasi

Kata Kunci:

Fresh Fruit Bunch (FFB), Analisis SWOT, Kelapa Sawit.

Abstrak

Penelitian ini dilaksanakan mulai tanggal 22 Februari 2011 sampai dengan 7 April 2011 yang bertempat di PMKS PT Cisadane Sawit Raya, Sei Siarti, kecamatan Panai Tengah, Kabupaten Labuhan Batu, Sumatera Utara. Tujuan dari penelitian ini adalah membuat strategi pengadaan FFB dengan analisis SWOT di PMKS PT CSR. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode observasi lapangan, depth interview dan studi pustaka. Data-data yang telah dikumpulkan kemudian dianalisis secara deskriptif serta diperkuat dengan tinjauan pustaka. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan terlihat bahwa faktor-faktor strategis eksternal memiliki rating yang cukup baik (2.53), sama halnya dengan IFAS yang memiliki rating 2.52. Sebenarnya dengan melihat rating yang sama ini, dapat disimpulkan bahwa faktor strategi eksternal dan faktor strategi internal memiliki peluang yang sama dalam mempengaruhi PT CSR dimasa yang akan datang. Melihat opportunities dan threats yang begitu besar dalam industri kelapa sawit akhirnya akan bermuara pada win win solution, sedangkan strengths dan weaknesses yang ada di PT CSR akan bermuara pada pertimbangan harga pembelian.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Diterbitkan

2012-05-01