Pengendalian Gulma Beringin pada Tanaman Kelapa Sawit Menghasilkan dengan Menggunakan Sistem Infus Akar

Penulis

  • Toto Suryanto Politeknik Kelapa Sawit Citra Widya Edukasi

Kata Kunci:

Beringin (Ficus sp), Prima Up, Meta Prima.

Abstrak

Penelitian ini dilaksanakan mulai tanggal 03 Mei 2011 sampai 25 Mei 2011. Lokasi penelitian bertempat di areal PT. Brahma Binabakti Sawit, yang berada di Desa Suko Awin Jaya, Kecamatan Sekernan, Kabupaten Muaro Jambi, Provinsi Jambi. Tujuan penelitian ini adalah untuk menentukan konsentrasi yang efektif dalam penggunaan herbisida bahan aktif glifosat, dan untuk mengendalikan gulma beringin pada tanaman tanaman kelapa sawit. Untuk mengetahui teknik pengendalian gulma beringin pada tanaman kelapa sawit dengan menggunakan sistem infus akar. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode Field Application secara langsung. Konsentrasi larutan herbisida yang diujikan terdiri atas 4 (empat) 4 takaran konsentrasi yaitu : konsentrasi 7% per liter air, konsentrasi 8% per liter air, konsentrasi 9% per liter air dan konsentrasi 10% per liter air. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan terlihat bahwa dari keempat konsentrasi herbisida prima up 480 SL yang efektif dan efisien untuk membasmi gulma beringin pada tanaman kelapa sawit yaitu konsentrasi 8 %. Karena pada konsentrasi 7 % ada bagian gulma yang tidak mati, sedangkan untuk konsentrasi 9 % dan 10 % biaya yang dibutuhkan lebih tinggi.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Diterbitkan

2011-05-02